Pengertian Emkos dan Cara Membuatnya
Apakah kamu pernah mendengar istilah emkos? Bagi pengguna sosial media, khususnya Telegram dan Tiktok, mungkin sudah tidak asing lagi dengan istilah ini. Penggunaan emkos dinilai sangat efektif sebab tidak perlu membuat pengguna repot membuat email baru yang banyak dengan step by step pendaftarannya yang cukup memakan waktu.
Lagipula, sebagian besar pendaftaran email butuh nomor telepon yang berbeda, dan tidak semua orang punya lebih dari satu nomor telepon.
Emkos sendiri seringkali digunakan untuk membuat akun Tiktok, dan para pemain ‘roleplayer’ yang ada di Telegram.
Perlu kamu tau, bahwa kamu bisa membuat emkos berapapun banyaknya tanpa batas bahkan dalam sehari. Nah, lalu apa sih pengertian emkos dan bagaimana cara membuat emkos? Berikut penjelasannya untuk kalian.
Emkos Adalah
Emkos adalah akronim dari "Email Kosong", yakni suatu akun email yang memang tidak ada isinya, kosong, dan tidak ada yang memiliki secara resmi seperti halnya email umum yang terdaftar di google.
Secara teori, Emkos adalah alamat email kosongan yang ditulis sembarangan pada saat proses registrasi suatu akun di internet, yang diakhiri dengan ekstensi penyedia email gratisan umum, seperti @gmail.com, @yahoo.com atau @yandex.com dan sebagainya
Emkos hanya bisa digunakan pada layanan internet yang tidak membutuhkan verifikasi setelah proses pendaftaran selesai.
Karena beberapa layanan seperti media sosial, mengharuskan pendaftar baru yang mengetikkan alamat emailnya, untuk membuka inbox email mereka, yang berisi kode verifikasi atau link verifikasi untuk memastikan bahwa email pendaftar memang aktif, bukan hanya email kosong belaka.
Emkos seringkali digunakan untuk mendaftar pada akun sosial media, khususnya bagi orang – orang yang ingin memiliki multi account atau akun alter (alternatif)
Jadi dengan adanya emkos ini, mereka tidak perlu membuat lagi email yang banyak, cukup masukkan saja email dengan sembarangan dengan username
Sesuai keinginan masing – masing, lalu diikuti dengan domain @gmail.com, @yahoo.com atau @yandex.com dan sebagainya
Istilah email kosong hampir sama dengan Email temporary. Email temporary (email sementara) adalah alamat email yang dibuat untuk jangka waktu singkat, demi tujuan khusus. Misalnya ketika kamu mendaftar pada website, sosial media, aplikasi chatting atau layanan online lainnya yang membutuhkan email sebagai syarat pendaftaran. Karakteristik utama dari email temporary adalah akunnya bersifat sementara atau dapat dibuang setelah pemakaian tertentu
Cara Membuat Emkos di TikTok
Dalam membuat akun Tiktok, kita akan disuguhkan beberapa opsi yang bisa kita pilih salah satunya adalah dengan menggunakan nomor telepon dan akun email yang kamu miliki.
Jika kamu tidak memiliki nomor telepon yang aktif, maka kamu bisa menggunakan opsi selanjutnya yaitu dengan menggunakan email.
Namun masalahnya, beberapa orang juga tidak punya banyak contoh email yang aktif dan bisa digunakan untuk mendaftar akun yang berbeda berkali – kali.
Sedangkan satu email, hanya bisa digunakan untuk mendaftar satu akun saja. Nah, lalu bagaimana solusinya?
Tidak perlu bingung karena kamu bisa memakai email kosong (emkos) ini untuk mendaftar ke Tiktok. Sama halnya dengan penggunaan nomor kosong
Hanya saja bedanya kamu tidak perlu mengambil nama atau username email dari aplikasi atau website tertentu sebab kamu bisa langsung menggunakan email sembarang secara langsung saat mendaftar. Berikut tata caranya :
1. Pertama – tama, bukalah aplikasi Tiktok yang sudah terinstall pada ponselmu
2. Setelah itu, silahkan pergi ke menu login atau buat akun Tiktok baru jika kamu belum pernah memiliki akun sebelumnya. Namun jika sudah pernah dan ingin membuat akun baru lagi, pada halaman profil, klik di bagian segitiga terbalik yang ada tepat di sebelah username Tiktok milikmu.
3. Tap tanda plus yang bertuliskan “Tambah Akun”, setelah itu kamu akan disuguhkan beberapa opsi untuk mendaftar Tiktok seperti menggunakan nomor telepon, akun email, facebook, dan lain sebagainya. Untuk opsi ini, pilih yang paling atas yakni “Gunakan nomor telepon atau email”
4. Kemudian isikan data diri yang diminta seperti tanggal lahirmu. Ini juga bersifat bebas, kamu bisa mengisi sesuai dengan tanggal lahirmu, atau dengan mengarang juga tidak apa – apa.
5. Pilih yang bagian email, lalu silahkan untuk menuliskan username bebas saja sesuai dengan keinginan masing – masing.
Nama email disini bisa kamu isi sembarangan ya, jadi meskipun kamu tidak memiliki akun email yang kamu sebutkan tersebut
Hal itu tidak akan berpengaruh dan kamu bisa tetap lanjut ke step berikutnya. Jangan lupa juga untuk menambahkan akhiran @gmail.com sebagai format email yang valid.
6. Langkah selanjutnya adalah membuat kata sandi sebagai keamanan akun. Untuk format kata sandi minimal harus terdiri dari 8 karakter. Buatlah pin bebas dan kalau bisa yang sulit ditebak supaya lebih aman.
7. Kemudian, klik lanjutkan untuk melalui proses verifikasi lalu isikan nama pengguna atau username akun Tiktok yang kamu inginkan (bebas).
8. Selesai, kini kamu sudah punya akun Tiktok yang baru hanya dengan menggunakan emkos saat proses pendaftarannya.
Oh iya, untuk format email, selain memakai domain @gmail.com, kamu juga bisa memakai @outlook.com, maupun @yahoo.com.
Untuk pemilihan domain tersebut juga terserah ya, kamu bebas ingin menggunakan yang mana asalkan valid, sesuaikan dengan kebutuhan dan keinginan kamu masing – masing.
Emkos Wattpad
Mungkin bagi kamu para readers dan penggemar novel, tentu sudah tidak asing lagi dengan aplikasi ini.
Wattpad adalah sebuah platform terkenal yang menyediakan fasilitas bagi penggunanya untuk menulis, membaca, membagikan, serta mengupload cerita mereka sendiri dan orang lain.
Selain gratis, Wattpad juga mudah diakses, lebih fleksibel karena mudah diakses dimanapun dan kapanpun. Nah untuk cara mendaftarnya juga cukup mudah.
Kamu bisa menggunakan nomor telepon, akun email, maupun menautkannya pada akun facebook yang kamu miliki.
Namun jika kamu tidak memiliki nomor maupun email yang aktif, kamu bisa menggunakan emkos (email kosong) ini untuk mendaftar ke Wattpad lho! Nah, begini langkah – langkahnya :
1. Pertama, silahkan install terlebih dahulu aplikasi Wattpad pada perangkatmu. Kamu sebenarnya juga bisa mendaftar melalui website, tapi disarankan melalui aplikasi saja agar lebih mudah dan bisa membukanya langsung tanpa ribet.
2. Setelah terinstall, buka aplikasinya lalu akan muncul halaman login. Selanjutnya, isikan data diri yang diminta seperti nama pengguna, dan tanggal lahir.
Untuk alamat email atau surel, bisa kamu isikan secara bebas ya. Jangan lupa untuk menambahkan akhiran @gmail.com dan sejenisnya agar valid.
3. Input juga kata sandi sebagai keamanan akun.
4. Jika semuanya sudah benar, di sisi kanan akan muncul logo centang hijau. Berarti data yang kamu isikan telah valid dan diterima oleh sistem
5. Klik daftar.
6. Akan muncul beberapa opsi pada jendela baru berikutnya. Biasanya tertera jenis kelamin, seperti ‘perempuan, laki – laki, dan lainnya”. Isikan saja secara bebas.
7. Nah, sekarang akun Wattpadmu sudah terdaftar! Hanya bermodalkan emkos saja, kamu bisa membuat banyak sekali akun tanpa perlu ribet menggunakan banyak nomor dan akun gmail. Mudah bukan?
Emkos Zepeto
Zepeto merupakan aplikasi yang sangat seru dan sempat viral belakangan ini di kalangan anak muda sebab dalam permainan ini terdapat fitur – fitur yang keren untuk membuat karakter wajah dan avatar 3D yang aesthetic.
Mungkin bagi sebagian orang sudah tau langkah – langkah untuk mendaftar ke akun Zepeto. Namun tahukah kamu bahwa untuk mendaftar pada aplikasi ini bisa dengan cara yang tidak ribet lho, yakni menggunakan email kosong atau yang sering disebut dengan emkos Zepeto.
Nah jadi, kalau email kamu tidak bisa digunakan lagi atau kamu lupa kata sandi, tidak perlu ribet untuk membuat email baru karena dengan emkos, kamu bisa menuliskan email asal – asalan dan bisa langsung terdaftar di Zepeto. Begini caranya :
1. Pertama, buka aplikasi Google Chrome yang ada di perangkatmu.
2. Lalu pada kolom pencarian, ketikkan “Fake Email”
3. Pilih web yang ada di barisan paling atas, lalu masuk ke halamannya. Klik dan lengkapi human verification.
4. Ikuti petunjuk untuk menyelesaikan misi gambar, lalu setelah selesai klik periksa.
5. Tunggu beberapa saat untuk mendapatkan email sementara milikmu.
6. Cek kode yang muncul di bawah email sementara.
7. Nah kode ini bisa kalian isikan pada saat melakukan verifikasi menggunakan email pada akun Zepeto yang kalian daftarkan.
8. Selesai, selamat mencoba.
Baca juga : Contoh Email Kepentingan Bisnis
Kesimpulan
Demikian beberapa hal yang bisa kosngosan sampaikan terkait apa itu emkos, fungsi dan cara membuatnya. Semoga kalian bisa terbantukan dari artikel diatas ya.
Jadi bagi kalian yang ingin membuat emkos atau email kosong, silahkan mendaftarkan diri di berbagai aplikasi ya. jangan lupa share dan bookmart halaman ini!