Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Berapa Lama Transfer Uang dari Luar Negeri ke Bank BRI

Berapa lama transfer uang dari luar negeri ke bank BRI? Bank Rakyat Indonesia (BRI) merupakan instansi perbankan terbesar di Indonesia, yang telah berdiri sejak tahun 1895 yang merupakan hak milik dan berada di bawah naungan Pemerintah Republik Indonesia. Karena sudah beroperasi dalam jangka waktu yang cukup lama, maka tidak heran juga jika Bank BRI telah memiliki jumlah nasabah yang cukup besar dan tersebar di seluruh daerah di Indonesia

Jika kamu atau kerabat yang tengah berada di luar negeri hendak mengirim uang ke Indonesia, maka salah satu metode pengiriman uang secara Internasional yang bisa kamu coba adalah layanan BRI Remittance.

Layanan ini sudah terbukti aman dan terbaik karena memungkinkan kamu mengirim uang melalui teleghraphic transfer dan BRI fast web service sehingga proses transfer dari luar negeri ke dalam negeri dapat berjalan lebih mudah dan efisien. Dengan demikian, uang yang ditransfer dari luar negeri dapat langsung masuk ke rekening bank serta bisa diambil secara tunai oleh penerima.

Pada pembahasan kali ini, kosngosan.com akan membahas berapa lama sih proses transfer uang dari luar negeri ke dalam negeri dapat sampai?

Namun tentunya, sebelum melakukan proses pengiriman uang ke rekening bank, ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi agar pengiriman dapat berjalan lancar dan berhasil. Berikut penjelasan lebih lengkapnya :


Syarat dan Prosedur Transfer Uang dari Luar Negeri ke Bank BRI

Untuk melakukan pengiriman uang dari luar negeri ke rekening Bank BRI,  berbeda dengan cara kirim uang melalui Agen BRILink Daerah . Yang perlu kamu lakukan adalah langkah – langkah seperti berikut ini :

1. Pertama – tama, sobat kosngosan harus mencari dan kunjungi counterpart yang bekerja sama dengan pihak BRI.

2. Setelah itu, kamu akan diberi formulir aplikasi penerimaan uang oleh petugas. Isi dengan informasi yang benar seperti nama lengkap penerima, tujuan transfer serta alamat penerima uang nantinya.

3. Jika semisal pengiriman uang ditujukan ke rekening Bank BRI atau mungkin bank lainnya di Indonesia, maka dana akan dikreditkan ke akun rekening tujuan sehingga nantinya penerima dapat mengambilnya di unit kerja Bank BRI atau bahkan melalui ATM.

4. Namun jika transfer uang ditujukan kepada penerima untuk diambil secara tunai, maka pihak penerima dapat datang langsung ke lokasi unit kerja BRI terdekat dengan menyebutkan bukti identitas (seperti KTP) dan nomor PIN yang dimilikinya kepada petugas customer service.


Tarif Transfer Uang Luar Negeri

Beberapa tarif pengiriman uang yang dilakukan dari luar negeri ke BRI di Indonesia jumlahnya tidak selalu sama rata. Hal ini tergantung sesuai dengan persyaratan dan kebijakan masing – masing di luar negeri serta kurs mata uang itu sendiri.

Jika ingin mengetahui mengenai informasi lebih detailnya, kamu bisa bertanya langsung kepada petugas bank tentang besar biaya pengiriman uang dan bagaimana nilai tukarnya terhadap rupiah.

Dan, uang yang akan masuk ke dalam bentuk mata uang rupiah Indonesia nantinya akan sangat bergantung pada besar kurs nilai tukar rupiah terhadap mata uang asing.


Jenis Layanan Transfer BRI Antar Negara

Untuk layanan pengiriman dan penerimaan uang antar negara, pihak BRI sendiri menyediakan dua macam pilihan yang bisa dipilih oleh sobat kosngosan, sesuai dengan kebutuhan masing – masing. Layanan tersebut adalah :

Incoming Remittence : yakni merupakan layanan pengiriman uang dari luar negeri ke BRI. Kamu bisa mencoba menggunakan Teleghrapic Transfer atau fitur BRIFast.

Jika seandainya penerima ingin menerima uang secara tunai tanpa melewati perantara rekening, maka yang bersangkutan bisa datang langsung ke kantor cabang.

Outgoing Remittence : layanan ini ditujukan bagi mereka yang ingin mengirim uang dengan tujuan luar negeri. BRI sendiri sudah bekerja sama dengan sekitar 1.200 bank sehingga mampu memudahkan nasabahnya mengirim uang secara cepat dan tepat.


Berapa Lama Waktu Transfer Uang dari Luar Negeri ke Rekening BRI

Berapa Lama Transfer Uang dari Luar Negeri ke Bank BRI

Sebenarnya, waktu yang dibutuhkan tidaklah lama. Biasanya akan memakan waktu dalam hitungan detik atau menit, uang sudah sampai ke BRI Indonesia. Kecuali jika ada beberapa hal tertentu seperti jumlah atau nominal uang yang dikirim terbilang besar, maka bisa dimungkinkan akan sampai dalam hitungan jam atau hari.

Nah, apalagi jika kita menggunakan fitur dari BRIFast, karena pengirimannya menggunakan layanan secara real time sehingga sampainya pun tidak perlu memakan banyak waktu.

Namun yang perlu diperhatikan adalah, gunakan layanan ini pada hari kerja yakni (Senin – Jumat) saja. Mengingat jam operasional bank hanya berlaku di hari tersebut.

Jadi semisal kamu melakukan pengiriman di hari Sabtu dan Minggu, maka uang sudah bisa diterima di hari Senin. Cepat bukan? Jadi, kamu tidak perlu menunggu sampainya pengiriman hingga terlalu lama bahkan sampai berhari – hari lagi.

Namun, dalam melakukan pengiriman uang dari luar negeri, pihak bank juga memberikan limit dan persyaratan tertentu bagi penggunanya. Berikut beberapa ketentuan yang umum untuk dipenuhi adalah sebagai berikut :

Jika jumlah dana yang akan kamu transfer sebesar USD 25.000, maka kamu harus melampirkan persyaratan berupa seluruh dokumen yang berkaitan dengan dana tersebut.

Jika jumlah dana yang akan sobat kósngosan transfer nilainya setara dengan USD 100.000, maka kamu wajib melampirkan sumber dari dana yang akan kamu kirimkan tersebut.

Lalu, apakah ada biaya tambahan yang dikenakan jika kamu melakukan pengiriman uang dari luar negeri ke rekening tujuan BRI? Jawabannya adalah, ya tentu saja ada biaya yang akan dibebankan kepada setiap pengirim yang bersangkutan. Untuk biaya tersebut jumlahnya juga bervariasi. Contohnya seperti :

Jika kamu melakukan pengiriman uang dari New York, maka pihak bank akan melakukan pemotongan dari jumlah transfer tersebut mulai sebesar 5 hingga 25 USD.

Baca juga : Berapa Lama Transfer Uang dari Amerika ke Indonesia

Beberapa Keuntungan yang Didapatkan Jika Menggunakan Layanan BRIFast Remittence dalam Pengiriman Uang dari Luar Negeri :


Aman

Layanan BRIFast Remittence sudah dilengkapi dan dilindungi oleh sistem proteksi yang maksimal dan juga disertai PIN sebagai fitur pengaman dalam proses transaksi pencairan uang secara tunai.

Jadi, kamu tidak perlu ragu lagi untuk menggunakan layanan BRIFast ini sebagai media pengiriman uangmu dari luar negeri.


Cepat dan Fleksibel

Proses transfer uang dari luar negeri dengan menggunakan mitra BRI bisa masuk ke dalam akun rekening BRI sobat kosngósan, maupun akun rekening bank lain. Kamu juga bisa mengambilnya secara tunai jika memang tidak memiliki rekening BRI sebelumnya.


Akurat

Melalui layanan BRIFast remittance, proses pengiriman uang dilakukan melalui sistem berbasis otomasi sehingga kesalahan pembayaran pada penerima (beneficiary) dapat diminimalisir sehingga hasil lebih akurat dan tepat.


Terpercaya

Layanan BRIfast Remittence juga sudah dilengkapi dan didukung oleh kerjasama bilateral antara Bank BRI dengan pihak unit kerja dan mitra kerjasama remittance yang terpilih di beberapa negara melalui aplikasi BRIFast Remittance yang berbasis sistem website


Jaringannya Luas

Kini, layanan BRIFast Remittance juga sudah didukung oleh lebih dari 11.000 unit kerja BRI, dan lebih dari 150.000 jaringan e-banking transaksi yang berlangsung real time secara online.


Cepat

Layanan ini juga memungkinkan penggunanya mengirimkan uang secara cepat, aman, tepat, dan juga terpercaya dengan jumlah biaya yang kompetitif.


Kata Penutup

Berbagai metode untuk men-transfer uang lewat fasilitas yang dimiliki oleh BRI memang terbilang cukup praktis dan aman karena memakai sistem pengamanan berlapis.

Sobat kosngosan juga tak perlu menghapalkan berbagai kode transfer dari BRI ke bank lain. Demikian pembahasan kali ini, jangan lupa untuk share dan bagikan artikel ini di sosial media kalian ya, terimakasih

Reza Harahap
Reza Harahap Reza Harahap adalah owner kosngosan. Suka belajar bisnis, finansial, ekonomi, pendidikan dan pekerjaan. Sembari membagikan ide usaha untuk entrepreneur. Blog ini berisi rencana bisnis, strategi investasi, persiapan keuangan dan lainnya