Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

15 Aplikasi Cicilan HP tanpa Kartu Kredit

Apa saja aplikasi kredit hp tanpa kartu kredit? Mencicil barang seperti handphone secara online menjadi alternatif buat kalian yang ingin memiliki HP idaman tapi belum punya uang yang cukup untuk membelinya. Pada dasarnya, kredit smartphone ini sama saja dengan pinjaman online. Hanya saja pada kasus ini kamu membelanjakan uang hasil pinjaman tersebut ke HP.

Saat ini, sudah banyak fasilitas yang ditawarkan oleh aplikasi cicilan online tersebut, misalnya pembayaran tanpa DP (Down Payment), tanpa agunan, bahkan tanpa kartu kredit, bisa langsung cair.

Kartu kredit sendiri menjadi persyaratan umum yang biasanya diwajibkan oleh pihak kreditur untuk para nasabah. Tapi kalau kalian jeli, sobat kosngosan bisa mencari beberapa layanan yang bisa memberikan cicilan HP tanpa harus punya rekening. Kamu hanya diharuskan untuk membuat akun pada platfrom yang disediakan.

Satu hal lagi yang tak kalah pentingnya, sebelum kamu menentukan layanan mana yang akan kamu pilih nantinya, kamu juga harus memastikan bahwa platfrom tersebut sudah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan RI supaya lebih terpercaya. Hal ini untuk meminimalisir terjadinya penipuan dan penyalahgunaan data pribadi mu.


Aplikasi Kredit HP tanpa Kartu Kredit

aplikasi cicilan hp

Untuk mencari tahu aplikasi cicilan handphone terbaik yang bisa kamu pilih dengan mudah, kami sudah merangkum beberapa rekomendasi yang mungkin bisa kamu jadikan sebagai referensi seperti yang sudah di list dibawah ini :


Kredivo

Masih mencari Aplikasi Cicilan HP yang murah, mudah tanpa DP dan tanpa kartu kredit? Aplikasi Kredivo bisa membantu meringankan masalah Kamu. Kamu bisa mendapatkan Hp impian Kamu dengan mudah tanpa ribet. Toko Kredivo bisa Kamu dapatkan di beberapa market place di internet. 

Misalkan seperti Bukalapak, Tokopedia dan market place lainnya. Kamu bisa mengunduh aplikasi Kredivo di Hp Kamu. Kemudian lakukan registrasi atau pendaftaran menggunakan akun resmi Kamu. Kamu akan diminta untuk mengisi beberapa syarat yang akan diajukan oleh pihak Kredivo. 

Setelah menyelesaikan syarat-syarat dan pengajuan sobat kosngosan diterima, maka Kredivo akan memberikan Kamu dana untuk kredit Hp langsung di Kredivo. Aplikasi Krepo ini umumnya hanya melayani pelanggan yang berasal dari Bandung, Surabaya, Medan, Palembang, Semarang, Denpasar dan Jabodetabek.


ShopeePay Later

Kredit Hp juga bisa Kamu lakukan di market place ini, tidak hanya cash dan COD, Kamu juga bisa melakukan pencicilan Hp tanpa kartu kredit di Shopee. Pertama cara melakukan pembelian Hp di aplikasi ini yaitu melalui Krepo. 

Kamu bisa langsung mengajukan pinjaman dana untuk pembelian Hp secara instan. Total dana pinjaman yang Kamu ajukan dapat Kamu cicil secara langsung di Krepo tanpa kartu kredit dan tanpa bunga. Kamu bisa memilih mencicil selama 3 bulan, 6 bulan atau bisa 12 bulan. 

Cara kedua yaitu melakukan pembelian Hp secara langsung di Shopee. Kemudian proses pencicilan pembayarannya bisa Kamu lakukan selama 30 hari saja. Dimana pencicilanya tidak dikenakan bunga. Kamu juga bisa mengajukan pencicilan selama 3 bulan, 6 bulan dan 12 bulan.

Syarat untuk melakukan pembelian Hp secara kredit ini yaitu harus memiliki akun krepo pada aplikasi Krepo. Minimal transakasi yang bisa dilakukan yaitu tiga juta rupiah. Proses transaksi ini jika sudah disetujui maka tidak bisa dibatalkan.


Kredit Plus

Kredit plus ini memiliki banyak situs di market place untuk melakukan pencicilan Hp dengan mudah dan cepat. Kamu bisa menemukan kredit plus di Pasarwarga, JD.ID, Elevania dan market place lainnya. 

Layanan untuk cicilan Hp ini bisa Kamu dapatkan di setiap daerah. Dengan Kredit plus Kamu bisa mendapatkan Hp baru tanpa ribet. 

Dimana syarat yang diberikan cukup mudah yaitu hanya dengan menyiapkan e-KTP, KK (Kartu Keluarga), email aktif, nomor Hp yang aktif dan bisa dihubungi serta bukti slip gaji Kamu yang menkamukan bahwa gaji Kamu adalah minimal tiga juta rupiah setiap bulannya.

Baca juga : Contoh Kredit tanpa Agunan


Lazada Pay Later

Lazada punya platform bayar nanti, yang merupakan kredit hp tanpa kartu kredit, kini memberikan transaksi pay later yang bisa di cicil tanpa menggunakan kartu kredit. Pembayaran cicilan bisa Kamu lakukan melalui market place di Tokopedia. 

Kamu bisa membayar dengan mudah tanpa ribet tanpa kartu kredit. Kamu bisa memilih Hp terbaru yang menjadi keinginan Kamu sejak lama. Aplikasi ini memiliki kerja sama dengan pihak lain yang memberikan tawaran penjualan Hp dengan cara pembayaran cicilan. 

Selain itu Lazada juga memiliki kerja sama dengan aplikasi Krepo. Syarat untuk mendapatkan Hp di aplikasi Lazada Pay Later ini yaitu hanya untuk pengguna asal Denpasar, Semarang, Palembang, Medan, Bandung, Surabaya dan Jebodetabek. Spesialnya pencicilan Hp tanpa kartu kredit di aplikasi tersebut bisa tanpa Dp dan bunga.


Tokopedia

Tokopedia melakukan kerja sama untuk kredit Hp yaitu di aplikasi Home credit, Ovo Pay Later dan terakir aplikasi Krepo. Pertama aplikasi ini memberikan pinjaman untuk melakukan kredit Hp sebesar sepuluh juta rupiah dan dapatkan Hp impian Kamu hanya di aplikasi kredit Hp tanpa kertu kredit ini. 

Syarat yang diberikan hanya KTP dan persetujuan untuk melakukan pencicilan selama maksimal 12 bulan saja. Kedua yaitu aplikasi Ovo Pay Later. 

Aplikasi ini juga bekerja sama dengan Tokopedia untuk pencicilan Hp tanpa kartu kredit. Namun, aplikasi tersebut hanya memberikan maksimal waktu pencicilan Hp hanya 9 bulan saja. Aplikasi yang terakir yaitu Krepo. 

Aplikasi ini bekerja sama dengan banyak aplikasi lainnya untuk layanan cicilan Hp. Aplikasi tersebut memberikan pilihan cicilan dari 3 bulan sampai 12 bulan. Sobat kosngosan akan dikenakan bunga sebesar 2.95 % untuk setiap bulannya. Sayaratnya adalah Kamu harus memiliki penghasilan sekitar tiga juta rupiah untuk setiapp bulannya.


Ovo Pay Later

Aplikasi satu ini sudah cukup terkenal saat ini. Aplikasi yang memberikan pelayanan berupa pembelian Hp, namun pembayaran bisa dilakukan dengan di cicil. Selain itu Kamu juga tidak perlu menggunakn kartu kredit untuk melakukan transaksi di aplikasi Ovo Pay Later. 

Aplikasi ini memiliki beberapa situs di market place untuk bisa bertransaksi secara mudah, salah satunya yaitu ada di Tokopedia. Kamu bisa mencicil pebayaran mulai dari 3 bulan, 6 bulan sampai 12 bulan. Gunakan Ovo Pay Later untuk membayar Hp impian Kamu tanpa kartu kredit.


Blibli

Selain di market place di atas, Kamu juga bisa melakukan pencicilan Hp tanpa kartu kredit di Blibli. Aplikasi ini bekerja sama dengan Akulaku, Home credit, Krepo dan Vospay. Syaratnya sangat mudah, Kamu hanya perlu menginstal aplikasi dari salah satu aplikasi tersebut di atas. 

Aktifkan akun Kamu dan daftar. Kamu akan diminta untuk mengisi formulir, menyiapkan KTP, KK, SIM, atau BPJS. 

Kamu juga perlu mendaftarkan nomor Hp Kamu yang masih bisa di hubungi. Dan syarat yang terakhir adalah mengambil foto diri dan mengunggahnya di aplikasi tersebut.


FIF Spektra Cicilan Hp

Tidak hanya kredit kendaraan, di FIF kini Kamu bisa melakukan kredit alat-alat elektronik seperti perabotan rumah tangga dan HP. Kamu bisa menemukan aplikasi pencicilan Hp tanpa kartu kredit ini di beberapa toko yang bekerjasama dengn FIF. 

Kamu bisa mengajukan peminjaman dengan mengisi formulir, setelah itu akan ada proses survey dari pihak toko. Setelah proses selesai dan disetujui Kamu harus menyelesaikan DP yang di tawarkan dan menyanggupi biaya admin dan biaya pencicilan untuk setiap bulannya.


BRI Ceria

BRI Ceria ini adalah aplikasi pinjaman online yang bisa Kamu manfaatkan untuk melakukan pembeliah Hp. Aplikasi ini tidak menggunakan kartu kredit namun menggunakan bunga. Pengajuan pendanaan di BRI ceria ini hanya butuh sepuluh menit saja dan pengajuan Kamu akan langsung di proses. 

Kamu bisa menemukan aplikasi ini di play store dan ikuti tata cara yang diminta. Syarat lainnya yaitu berupa KTP, Rekening gaji khusus Bank BRI dan Kamu bisa mendapatkan Hp Kamu dengan cepat.


Indodana

Aplikasi cicilan Hp online ini adalah yang terbaik yang bisa Kamu gunakan. Kamu akan mendapatkan potongan harga secara langsung dengan cicilan bunga yang rendah dan tanpa kartu kredit. Aplikasi ini sudah terdaftar sehingga Kamu tidak perlu takut untuk mengajukan pinjam di aplikasi Indodana. 

Syarat yang harus dipenuhi yaitu usia Kamu harus sudah dua puluh satu tahun ke atas, memiliki e-KTP, dan memiliki akun bank dengan nama pribadi. Proses pengajuan dilakukan cukup cepat dan Kamu sudah bisa memiliki Hp impian Kamu.


BayarNanti Bukalapak

BayarNanti menjadi pilihan kredit hp tanpa kartu kredit yang bisa kamu ambil, kamu bisa mencicil HP dari platfrom Bukalapak yang bekerjasama dengan Julo. 

Nantinya setelah kamu disetujui, kamu dapat menggunakan untuk transaksi marketplace dengan jenis kredit limit yang ditawarkan setiap akhir bulan antara lain : satu juta sampai limit tiga juta rupiah setiap bulan


Erafone

Walaupun layanan ini membutuhkan kartu kredit, tapi kamu bisa mendapatkan berbagai fasilitas yang tidak didapatkan dari penyedia kredit hp lainnya. Karena Erafone menyediakan layanan pembelian dengan tambahan garansi dari mereka. 

Misalnya sobat kosngosan memilih HP yang kamu inginkan, pilih “pembayaran melalui kartu kredit.” kemudian lanjutkan memasukkan nomor kartu kredit dan data lainnya dan lanjutkan dengan layanan step 3D Secure. Kemudian masukkan kode OTP yang akan dikirimkan ke nomor HP dan setelah pembayaran sudah selesai.

Baca juga : Aplikasi Pinjaman Online Terbaik


iBox

Siapa yang tidak kenal iBox? ini adalah salah satu distributor resmi iPhone di Indonesia. Kamu juga bisa mengkredit iphone di aplikasi ini lho. Untuk distributor resmi Apple di Indonesia seperti iBox, mereka sudah bekerjasama dengan pihak Akulaku

Sebagai salah satu platfrom pinjaman online tanpa kartu kredit. Jadi dengan kata lain, untuk mendapatkan iPhone idamanmu, bisa menggunakan layanan ini. Kamu bisa googling untuk persyaratan dan langkah langkah yang lebih detail


Julo

Sebenarnya aplikasi Julo merupakan penyedia cicilan uang secara online. Tapi kamu bisa menggunakannya untuk membeli Handphone yang tanpa syarat kartu kredit untuk pinjaman tunai. 

Fintech ini memberikan pilihan plafond pinjaman. Untuk memulai menggunakan layanan mereka, kamu daftar akun di julo terlebih dahulu (bisa akses web resmi atau aplikasi mereka di perangkat mu)


Home Credit

Perusahaan multifinance ini cukup terkenal di Indonesia dan punya banyak cabang di berbagai daerah. Sebenarnya layanan mereka tidak mengkhususkan untuk kredit HP, tapi kredit barang secara umum. 

Home Credit melakukan layananya secara offline lewat booth penjualan di toko yang tersebar di berbagai daerah. Jadi kamu bisa meminjam tanpa kartu kredit langsung ditempat. Nantinya uang tersebut baru kamu belikan smartphone idaman mu.


Bagian Penutup

Mencicil atau mengkredit HP memang menjadi salah satu alternatif buat kamu yang tidak punya uang. namun perlu kamu ketahui untuk meminjam uang dan membeli smartphone idaman kamu, tentu saja punya bunga cicilan yang terkadang kurang terpercaya.

Sekarang kamu dapat mengajukan kredit hp tanpa kartu kredit dimanapun dan kapanpun tanpa perlu repot karena sudah banyak penyedia jasa online, tapi ingat jasa yang sudah terdaftar di OJK ya.

Jadi sobat kosngosan bisa membandingkan produk cicilan yg kamu minati dengan lebih baik. Jangan lupa untuk klik tombol share dan bagikan artikel ini ke sosial media kamu ya

Reza Harahap
Reza Harahap Reza Harahap adalah owner kosngosan. Suka belajar bisnis, finansial, ekonomi, pendidikan dan pekerjaan. Sembari membagikan ide usaha untuk entrepreneur. Blog ini berisi rencana bisnis, strategi investasi, persiapan keuangan dan lainnya