Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menggadaikan HP di Pegadaian Terdekat

Bagaimana cara gadai hp di pegadaian? Kamu bisa cari kantor Pegadaian terdekat yang ada di daerah tempat tinggalmu. Adapun prosedur dan syarat gadai smartphone di lembaga ini, sama halnya dengan menggadaikan jenis barang berharga lainnya. Caranya yaitu, datang ke pegadaian beserta barang bawaan yang akan digadaikan sebagai jaminan dan dilengkapi dokumen persyaratan lain yang telah ditentukan. Tapi tentu saja tidak semudah itu, bukan? Kamu perlu mengikuti beberapa prosedural yang telah ditetapkan lho

Berikut akan mimin kosngosan jabarkan terkait prosedur penggadaian HP di pegadaian. Semoga membantu bagi kamu yang mungkin masih bingung terkait langkah – langkah pengajuan, syarat – syarat apa saja yang harus dipenuhi, dan hal – hal yang tidak boleh dilakukan . Simak baik – baik ya!


Syarat Gadai HP di Pegadaian

cara menggadaikan hp

Sebelum kamu meminjam uang di pegadaian, kamu juga perlu tahu Aplikasi Pinjam Uang Tanpa Bunga berikut ini. Selanjutnya, alangkah baiknya kamu harus memahami syarat – syarat apa saja yang wajib dipenuhi.

Baik itu mengenai jenis pinjaman, syarat, dan prosedur di pegadaian nantinya. Ada beberapa jenis pinjaman yang disediakan disini, yakni gadai jenis konvensional, dan gadai jenis syariah. Keduanya memiliki ketentuan yang berbeda – beda.

Umumnya dalam prosedur gadai HP di pegadaian, kamu bisa memilih jenis pinjaman Kredit Cepat Aman (KCA) menggunakan sistem gadai jenis konvensional. KCA sendiri merupakan pinjaman yang diberikan pihak pegadaian pada semua golongan nasabah dalam bentuk tunai untuk kepentingan produktif maupun kebutuhan konsumtif.

Kamu juga bisa mengajukan besar pinjaman mulai dari kisaran Rp 50.000,- hingga Rp 500.000.000,- dengan persyaratan tenor maksimal selama 4 bulan.

Sistem KCA sendiri bisa sobat kosngosan pilih sebagai metode pengajuan pinjaman karena prosesnya lebih simple tanpa bertele – tele.

KCA juga termasuk salah satu produk dengan jenis agunan yang lebih beragam dan lebih banyak diminati daripada produk pembiayaan lainnya. Beberapa keuntungan yang bisa kamu dapatkan jika menggunakan pinjaman melalui sistem gadai KCA adalah :

1. Prosedur pengajuan pinjaman lebih mudah, cepat, dan tidak berbelit – belit karena hanya dengan waktu kurang lebih 15 menit, kamu sudah bisa mendapatkan jumlah dana yang ingin kamu pinjam. Hal itu tentu bisa didapatkan asalkan kamu benar – benar memenuhi segala prosedur dan persyaratan yang telah ditentukan oleh pihak pegadaian.

2. Jangka waktu pinjaman bagi sistem KCA adalah maksimal 120 hari bahkan dapat diperpanjang hingga berkali – kali hanya dengan membayar sewa modalnya saja atau mengangsur jumlah dari sebagian uang yang kamu pinjam.

3. Pelunasan terhadap pinjaman juga bebas dilakukan kapan saja. Pihak pegadaian memberikan kamu kebebasan atas tanggung jawab pelunasan angsuran selama kamu tidak menyalahgunai ketentuan prosedur mereka.

4. Seluruh nasabah dapat menerima bentuk pinjaman secara tunai maupun non tunai. Hal ini tergantung dari jenis pengajuan pinjaman yang sobat kosngosan butuhkan.

Untuk dokumen – dokumen yang harus dibawa sebagai persyaratan pengajuan pinjaman meliputi :

• HP (yang akan digadaikan)

• Kwitansi

• KTP dan SIM

• Paspor (jika ada)

cara gadai hp di pegadaian


Prosedur Menggadaikan HP di Pegadaian

Pertama – tama, sebelum melakukan pengajuan tentunya kamu harus datang ke tempat pegadaian terlebih dahulu. Jangan lupa untuk membawa semua persyaratan yang dibutuhkan. Kamu bisa membawa dokumen asli beserta fotokopinya juga.

Barulah setelah sampai disana, jelaskan tujuanmu dan ajukan semua persyaratan yang kamu bawa. Nantinya, pihak pegadaian akan memintamu menandatangani sebuah bukti dokumen yang biasa disebut SBK. SBK (Surat Bukti Kredit) adalah tanda bukti berupa surat yang isinya berupa perjanjian utang piutang.

SBK sendiri wajib disimpan sebaik mungkin dan harus dibawa nantinya saat melakukan pengambilan jaminan yang kamu berikan ke pihak pegadaian. Proses pengambilan pinjaman sendiri tidak membutuhkan waktu yang cukup lama, yakni hanya sekitar 15 menit saja. Setelahnya kamu bisa langsung mendapatkan besaran pinjaman yang kamu inginkan.

Untuk jumlah pinjaman sendiri, berkisar antara 92% sampai dengan 95% tergantung dari nilai taksir hp dari pegadaian. Taksiran nilai agunan yang diberikan sangat dipengaruhi oleh faktor hp yang kamu gadaikan.

Baik dari jenis hp, kualitas, kondisi, harga yang ada di pasaran, bahkan juga dari minimal keluaran hp dari produksi satu tahun terakhir.

Lalu untuk tambahan mengenai metode pembayaran gadai KCA, sobat kosngosan.com bisa menggunakan aplikasi mobile banking baik yang berasal dari BRI, EDC BRI, Mandiri Online, dan juga Mandiri ATM. Cukup mudah ya?


Ketentuan Lain yang Harus Di Perhatikan

Jenis dan Kondisi Smartphone

Hal penting pertama yang perlu kamu perhatikan saat melakukan gadai adalah memastikan kondisi HP terlebih dahulu. Usahakan kondisi HP masih dalam kondisi baik, utuh, dan tidak mengalami kerusakan apapun. Usahakan juga kamu menyertakan bukti kwitansi pembelian.

Sebab jika tidak memenuhi beberapa kriteria tadi, pengajuan mu bisa – bisa ditolak. Bahkan alangkah baiknya, HP yang kamu gadaikan usianya tidak lebih lama dari masa satu tahun produksi. Karena semakin baru produksi dan baiknya kualitas HP yang kamu miliki, maka akan semakin tinggi pula harga purna jual yang ditawarkan.


Bunga dan Biaya – Biaya

Hal selanjutnya yang wajib kamu perhatikan adalah mengenai biaya proses dan bunga pinjaman dari pegadaian. Biaya proses atau biasa disebut biaya administrasi ini tergantung dari besar kecilnya nominal yang kamu ajukan. Tapi umumnya, biaya administrasi bernilai sebesar 1% dari nilai jaminan.

Untuk penerapan bunga pinjaman KCA dari pegadaian juga terbagi dalam beberapa golongan. KCA memiliki rumus perhitungan sewa modal selama masa pinjaman.

Sebagai contoh, HP dari golongan A bisa memiliki nilai mulai dari Rp 50.000,-. Sedangkan untuk tarif biaya administrasinya sebesar Rp 2.000,- dengan nilai modal 0,75% dihitung per 15 hari.

Selain dari hal jaminan, sobat kosngosan juga harus memperhatikan dari segi tenor dan nominal uang yang kamu pinjam. Sebab semakin tinggi nominal yang diajukan, maka semakin tinggi pula tenor (jangka waktu peminjaman) sehingga jumlah bunga yang diberikan juga semakin besar.

Maka dari itu, pertimbangkanlah dulu dengan matang sebelum melakukan pinjaman ya. Usahakan kamu memang mampu saat melakukan pembayaran angsuran dan pelunasan dalam kriteria yang telah ditentukan.


Cara Pelunasan dan Pengambilan Barang di Pegadaian

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, pada saat pengajuan pinjaman tentu kita akan diberikan SBK (Surat Bukti Kredit) yang nantinya wajib kita bawa saat akan melakukan pengambilan jaminan. Dalam hal ini sebaiknya kamu juga harus menyertakan dokumen identitas diri berupa KTP asli, dan nominal uang sesuai angsuran masing – masing.

Bawalah semua persyaratan yang dibutuhkan dengan lemgkap sehingga kamu tidak perlu ribet bolak – balik supaya prosedur pengajuan dapat berjalan cepat dan selesai dalam rentang waktu yang singkat.

Kamu juga tetap diberikan kebebasan untuk melakukan pelunasan angsuran sewaktu – waktu selama belum melewati 120 hari atau 4 bulan tergantung dari bagaimana prosedur perjanjian pada SBK yang telah sobat kosngosan terima sebelumnya. Tapi dibalik itu, kamu juga harus tetap mempertimbangkan baik – baik bunganya.

Karena dalam jangka waktu tiap 15 hari, jumlah bunga ini akan terus bertambah. Lebih baik, perpanjang saja jangka waktu pelunasan andai saja kamu memang belum sanggup untuk melunasinya.

Baca juga : Contoh Investasi Jangka Panjang dan Jangka Pendek


Kata Penutup

Menggadaikan barang berharga seperti HP atau smartphone memang menjadi pilihan beberapa orang ketika membutuhkan dana dadakan. Hal yang perlu diperhatikan adalah membaca kembali persyaratan yang ditentukan oleh pihak Pegadaian, sebelum pada akhirnya memutuskan untuk menggadaikan barang tersebut

Semoga beberapa informasi diatas bisa bermanfaat buat teman-teman yang saat ini berniat untuk menggadaikan barang berharga miliknya ke pegadaian terdekat yang ada di tempat tinggalmu. Jangan lupa share artikel ini dan bagikan ke teman-temanmu yang ada di sosial media juga

Reza Harahap
Reza Harahap Reza Harahap adalah owner kosngosan. Suka belajar bisnis, finansial, ekonomi, pendidikan dan pekerjaan. Sembari membagikan ide usaha untuk entrepreneur. Blog ini berisi rencana bisnis, strategi investasi, persiapan keuangan dan lainnya