Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengirim Surat Lamaran Kerja Lewat JNE, TIKI, J&T dan Ninja Xpress

Bagaimana cara mengirim surat lamaran kerja yang baik dan benar? Banyak pencari kerja yang belum mengetahui informasi ini. Padahal, pengiriman lamaran kerja merupakan bagian penting dari proses seleksi administrasi yang dilakukan oleh HRD perusahaan. Walaupun zaman sekarang kita sudah dimudahkan dengan adanya pengiriman via online, namun mengirim lamaran kerja lewat jasa ekspedisi tetap menjadi pilihan utama para HRD

Walaupun terbilang masih konvensional cara pengiriman menggunakan kantor pos, JNE, TIKI, J&T, Ninja Express dan perusahaan ekspedisi lain tetap menjadi pilihan utama bagi kalian yang masih berada di kampung halaman dan ingin melamar pekerjaan di Kota A misalnya.

Ini menjadi salah satu opsi terakhir yang bisa diambil apabila memang perusahaan tidak menyediakan pilihan untuk melamar pekerjaan via online seperti mengirim lewat email, langsung ke portal website atau lewat SMS

Dan salah satu kelebihan dari pengiriman dengan menggunakan jasa ekspedisi ini adalah perusahaan bisa langsung menerima berkas dan dokumen persyaratan secara fisik, sehingga tidak lagi meminta untuk mengirim berkas kedua kalinya saat pengiriman online pertama

Oleh karena itu sobat kosngosan perlu mempersiapkan persyaratan berupa berkas yang diminta dengan baik dan benar. Apabila kamu bingung hendak mempersiapkan berkas apa kamu bisa melihat beberapa dokumen dibawah ini :


  • Surat lamaran kerja yang diketik dan diprint
  • Photo Copy ijasah
  • Photo Copy SKHUN
  • Photo Copy SKCK
  • Photo Copy KTP
  • Daftar riwayat hidup
  • Photo Copy kartu kuning
  • Pas Photo warna 4x6 sebanyak 2 lembar
  • Photo Copy transkrip nilai
  • Sertifikat (opsional)


Kamu juga bisa membaca postingan kósngosan sebelumnya mengenai Tips Mempersiapkan Berkas dokumen kerja yang Baik dan Benar.

Baca juga : 6 Tips Menghindari Penipuan Lowongan Kerja Abal Abal

Walaupun kebanyakan perusahaan membuka lowongan pekerjaan dan mencari karyawan yang berdomisili dekat dengan alamat kantornya, namun kamu bisa bekerja di perusahaan tersebut dengan memastikan terlebih dahulu bahwa kamu sudah diterima dan setelah itu kamu tinggal mencari tempat kost di sekitaran kantor mu.


Panduan Mengirim Lamaran Kerja Lewat Jasa Ekspedisi


Oke kembali ke pembahasan kita mengenai langkah-langkah yang harus kamu lakukan untuk mengirim surat lamaran menggunakan jasa ekspedisi seperti JNE, TIKI, J&T, dan Ninja Express, berikut panduannya :

Langkah pertama

Kamu mempersiapkan berkas yang akan dikirimkan. Jangan lupa untuk menyertakan amplop, yang diberikan alamat tujuan serta alamat pengirim dengan format : alamat tujuan di kanan atas, alamat pengirim  di kiri bawah atau di balik amplop (kamu bisa lihat contoh formatnya dibawah)

Langkah kedua

Setelah itu sobat kòsngosan mendatangi kantor JNE, TIKI, J&T atau Ninja Express terdekat yang ada di tempatmu. Bisa cek lokasinya kok melalui Google Maps.

Usahakan Jangan pergi ke kantor ekspedisi pada hari hari sibuk seperti hari senin di awal bulan karena akan banyak sekali orang yang berurusan dengan kantor tersebut (hanya saran sih)

Langkah ketiga

Setelah menyerahkan surat dokumen kepada petugas, kamu akan dikenakan tarif berdasarkan paket yang sobat pilih dan jarak tujuan pengiriman. Selesaikan administrasi semuanya, sehingga sekarang dokumen mu sudah siap untuk dikirim

Langkah keempat

Sobat kosngosan bisa melakukan tracking (pelacakan) sejauh mana surat lamaran mu sudah di progres oleh pihak ekspedisi. Dengan melakukan tracking menggunakan nomor resi pengiriman.

Silakan kunjungi situs JNE disini (jne.co.id/id/tracking/trace), TIKI (https://www.tiki.id/id/tracking) J&T (jet.co.id/track) dan Ninja Express (ninjaxpress.co/id-id/tracking) kemudian masukkan resi pengiriman untuk mengetahui status barangkiriman mu secara real time

Langkah kelima

Setelah mengirim dan mengetahui lamaran mu sudah tiba, maka apa yang bisa sobat kosngosan lakukan selanjutnya? Tentu saja menunggu dan berdoa supaya diterima dan dipanggil untuk menjalani tes berikutnya.

Namun penting untuk diketahui disini adalah, sobat juga harus mencari lowongan kerja lainnya, jangan harus terpaku pada satu atau dua jenis loker saja, dan menunggu tanpa melakukan apapun. Selama kamu belum dipanggil, terus cari loker lain dan jatuhkan lamaranmu sebanyak mungkin. Prinsipnya adalah semakin banyak lamaran, kesempatan diterima kerja semakin besar.


Contoh Penulisan Surat Lamaran Umum


Selanjutnya kosngosan akan membahas bagaimana sih menulis lamaran kerja yang baik dan benar? tentu saja kalian perlu tahu cara membuat lamaran kerja yang berkualitas, supaya dilirik oleh pihak HRD nantinya. Berikut tips sederhananya :

Secara teknis, gunakan font standar seperti Times New Roman atau Arial dengan ukuran standar sebesar12, dengan margin 4-3-3-3 (opsional)

Gunakan justify untuk semua paragraf, untuk spasi bisa dikondisikan antara 1.5 dan 2. Pastikan juga kertas yang kamu ukuran A4

Berbeda bila kamu menulis surat lamaran dengan ditulis tangan. Usahakan tulisan kamu rapi. Tapi sepertinya mayoritas perusahaan sudah tidak lagi menerima surat lamaran hasil tulisan tangan.

Tambahkan tanggal dan waktu penulisan surat di bagian atas. Inti dalam penulisan surat lamaran harus singkat dan padat. Penulisan baku sesuai EYD serta menggambarkan singkat dari apa yang diinginkan oleh perusahaan (sebenarnya tidak ada format khusus atau standar baku untuk membuat surat lamaran pekerjaan)




Kamu juga bisa mengunduh contoh surat lamaran diatas


Contoh Format Amplop Surat Lamaran Kerja


Contoh penulisan amplop
Contoh Penulisan Amplop Surat Lamaran lewat kantor Pos

Contoh penulisan amplop
Contoh Surat penulisan amplop lamaran lewat po box

Baca juga : Lupakan PNS, Ada 8 Lowongan Pekerjaan Selain PNS untuk Kamu Disini


Kesimpulan


Bagaimanapun juga mengirim surat lamaran memang tergantung dari kebutuhan dan juga permintaan dari perusahaan tujuan. Semoga saja kamu bisa diterima setelah mengirim surat lamaran menggunakan jasa ekspedisi, karena memang biaya yang dikeluarkan tidak murah, tidak seperti pengiriman surat lamaran online yang nyaris tanpa modal, hanya mengandalkan internet dan perangkat smartphone atau laptop.

Terima kasih sudah berkunjung di blog kosngosan, untuk membantu teman-teman pencaker lainnya, kamu bisa menekan tombol share di bawah dan membagikan artikel ini di media sosial masing-masing.
Reza Harahap
Reza Harahap Reza Harahap adalah owner kosngosan. Suka belajar bisnis, finansial, ekonomi, pendidikan dan pekerjaan. Sembari membagikan ide usaha untuk entrepreneur. Blog ini berisi rencana bisnis, strategi investasi, persiapan keuangan dan lainnya