Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

40+ Soal Jawaban UNBK-USBN Matematika SMA Terbaru

Bagi para adik adik yang saat ini duduk di bangku kelas 12 SMA atau MA, tahun ini kalian akan mengikuti dua ujian besar yang bernama Ujian Nasional Berbasis Komputer dan juga Ujian Sekolah Berstandar Nasional. Keduanya akan diselenggarakan secara bertahap.
matematika

Pada kesempatan kali ini kosngosan akan mencoba memberikan kurang lebih 40 contoh soal bidang Matematika untuk tingkat SMA dna MA kelas XII jurusan IPA. Selain soal soal, akan ada juga jawaban yang bisa membantu untuk melakukan koreksi terhadap jawabanmu nantinya.

Kamu suka matematika? Tentu saja sebagian ada yang menyukainya dan ada juga yang kurang. Akan tetapi pada dasarnya ilmu ini sangat penting untuk membantumu dalam ilmu ilmu lainnya. Karena bisa dikatakan matematika adalah dasar dari semua cabang ilmu pengetahuan, saat ini.

Apa yang pertama kali kamu dengar mengenai Matematika? Angka dan rumus? ya memang matematika penuh dengan angka dan rumus. Kedua hal tersebut harus kamu sukai terlebih dahulu agar dapat menyukai matematika.

Tapi tahukah kamu mengenai sejarah matematika itu sendiri? Matematika sendiri sudah ada sejak zaman sebelum masehi. Seperti ditemukannya Plimpton 322 yaitu matematika Babilonia tahun 1900 SM, Lembaran Matematika Rhind yang berasal dari Mesir tahun 2000-1800 SM dan juga Lembaran Matematika Moskwa dari Mesir tahun 1890 SM.

Hingga sekarang, matematika modren sudah menjadi bagian penting bagi pengetahuan dan peradaban manusia. Lihat saja setiap kemajuan yang ada, informasi teknologi, programing, semua menggunakan matematika pada dasarnya.

Baca juga :
40 Soal latihan UNBK/USBN Kimia tingkat SMA
40 Soal latihan UNBK/USBN Biologi tingkat SMA
40 Soal latihan UNBK/USBN Bahasa Indonesia tingkat SMA
40 Soal latihan UNBK/USBN Bahasa Inggris tingkat SMA
40 Soal latihan UNBK/USBN Fisika tingkat SMA

Nah menjawab soal soal matematika seperti dibawah ini akan membantumu dalam mempersiapkan diri menghadapi ujian yang sesungguhnya. Karena otak dan mental akan siap dan matang dalam menghadapi ujian nyata di hari H nantinya. Langsung saja scrool kebawah ya.

Kumpulan soal mata pelajaran Matematika untuk SMA terbaru


Baiklah langsung saja bagi kalian yang sudah menunggu kumpulan contoh soal matematika, ada dibawah ini. Silahkan mengerjakannya dengan baik dan benar ya. jangan lupa atur jarak pandang dan pencahayaan dari layar smarpthone atau PC mu ya!

(Apabila kalian menemukan tanda ^ artinya itu adalah pangkat)

01. Setelah pensiun Harto membuka usaha kontrakan rumah dengan 2 type rumah. Rumah tipe A disewakan dengan harga Rp2.000.000,00 per bulan dan rumah tipe B disewakan dengan harga Rp1.500.000,00 per bulan. Lahan yang ia miliki cukup untuk membuat 10 rumah. Biaya pembuatan rumah tipe A Rp 120.000.000,00 dan biaya pembuatan rumah tipe B Rp90.000.000,00. Modal yang ia miliki sebanyak 1,08 milyar. Modal akan cepat kembali jika tiap bulan seluruh rumah ada yang menyewa (mengontrak), maka pendapatan maksimum tiap bulan yaitu
A. Rp16.000.000,00
B. Rp18.000.000,00
C. Rp26.000.000,00
D. Rp28.000.000,00
E. Rp38.000.000,00

02. Pertumbuhan bakteri mengikuti pola barisan geometri. Setiap dua jam sekali bakteri berkembang biak menjadi 4 kali lipat dari jumlah bakteri sebelumnya. Jika pada pukul 06.00 bakteri mula-mula berjumlah 16 bakteri, maka pada pukul 16.00 bakterinya akan berjumlah?
A. 2^10
B. 2^12
C. 2^14
D. 2^16
E. 2^18

03. Nilai (n) peserta diklat para calon kepala sekolah dipengaruhi oleh keaktifan selama kegiatan di dalam kelas ditentukan oleh
n(A) = (3A + 22)/4
Keaktifan peserta diklat bergantung pada banyaknya program kegiatan (P), ditentukan oleh A(P) = 4P + 6. Jika Toto peserta diklat mampu melaksanakan 80% dari 25 kegiatan yang ada dalam diklat tersebut, maka nilai Toto yang diperoleh yaitu
A. 58
B. 68
C. 70
D. 75
E. 78

04. Ayah ingin membangun rumah, ayah menggunakan jasa seorang pemborong. Menurut pemborong
rumah akan diselesaikan dalam x hari dengan biaya B(x) = ( 3x + (500.000/x) - 540 ) dalam ribu rupiah. Ayah meminta kepada pemborong agar biaya yang dikeluarkan minimum sebesar
A. Rp243.000.000,00
B. Rp347.700.000,00
C. Rp375.700.000,00
D. Rp465.500.000,00
E. Rp475.700.000,00

05. Persamaan garis singgung pada kurva f(x) = 2x^2 – 7x + 1, yang sejajar dengan garis y – 5x = 4 yaitu
A. y = 5x + 17
B. y = 5x + 15
C. y = 5x + 13
D. y = 5x – 15
E. y = 5x – 17

06. Fungsi f(x) = 1/3x^3 – 2x^2 – 21x + 5 akan naik pada interval?
A. -3 < x < 7 B. -5 < x < 2 C. x < -7 atau x > 3
D. x < -5 atau x > 2
E. x < -3 atau x > 7

07. Nilai dari

limit

A. 1/16
B. 1/8
C. 5/8
D. 7/8
E. 5/16

08. Diberikan segitiga ABC dengan koordinat titik A(2, 3), B(8, 1) dan C(5, 6).Jika segitiga ABC
dirotasi dengan pusat pada titik A sejauh 180, maka koordinat bayangan segitiga ABC adalah … .
A. A’(2, 3); B’(-4, 7); C’(-1, 0)
B. A’(-2, 3); B’(6, 4); C’(-3, 3)
C. A’(-2, 3); B’(-6, 4); C’(-3, -3)
D. A’(2, 3); B’(4, 7); C’(1, 0)
E. A’(-2, -3); B’(-4, -7); C’(1, 0)

09. Seorang pedagang buah-buahan menjual jeruk dan mangga. Jeruk dan mangga dibeli dari petani dengan harga Rp8.000,00/kg dan Rp12.000,00/kg dan dijual dengan mendapat keuntungan masingmasing 40% dan 30%. Modal yang ia miliki sebesar Rp3.840.000,00 dan tempat untuk berjualan hanya dapat menampung maksimum 40 kg buah-buahan. Keuntungan maksimum yang diperoleh pedagang tersebut yaitu
A. 30%
B. 45%
C. 40%
D. 35%
E. 70%

10. Nilai minimum fungsi f(x, y) = 70x + 35y pada sistem pertidaksamaan 4x + 3y >= 12, 4x + 5y <= 20, 2x – y >= 0 dan y >= 0 yaitu
A. 168
B. 200
C. 210
D. 350
E. 375

11.Diketahui limas beraturan T.ABCD dengan rusuk tegak TA = 12 cm, dan rusuk alas AB = BC = 8 cm. Jika O adalah pusat bidang alas ABCD, maka jarak O ke bidang TBC yaitu
A. √6
B. 2√3
C. √14
D. 13/5 √119
E. 5/12 √119

12. Diketahui kubus ABCD.EFGH, dengan rusuk 6 cm. Besar sudut antara garis AC dan BE yaitu sebesar
A. 30 derajat
B. 45 derajat
C. 60 derajat
D. 75 derajat
E. 90 derajat

13. Dalam kotak I terdapat 6 kelereng merah dan 3 kelereng biru, dan dalam kotak II terdapat 5 kelereng merah dan 4 kelereng biru. Adik mengambil kelereng dari kedua kotak tersebut. Peluang Adik untuk mendapatkan 2 kelereng merah dan 1 kelereng putih dari kedua kotak tersebut adalah
A.5/27
B.10/27
C.18/27
D.175/816
E.185/816

14. Bilangan terdiri atas tiga angka berbeda, yang disusun dari angka-angka 0, 1, 2, 3, 4, dan 5. Jika diambil sebuah bilangan tersebut, maka peluang mendapatkan bilangan yang habis dibagi lima yaitu
A. 0,16
B. 0,20
C. 0,26
D. 0,32
E. 0,36

15. Diberikan kubus ABCD.EFGH, dengan rusuk 8 cm. AC dan BD berpotongan di O. Besar sudut antara OG dan AH sebesar
A. 75°
B. 60°
C. 45°
D. 30°
E. 15°

16. Jika fungsi trigonometri f(x) = 2 cos 2x – 1 memotong sumbu -X pada interval 0 <= x <= 360°, maka x yang memenuhi yaitu
A. {60°, 120°, 240°, 300°}
B. {60°, 150°, 240°, 300°}
C. {60°, 120°, 300°, 330°}
D. {30°, 150°, 210°, 330°}
E. {30°, 120°, 150°, 300°}

17. Susanto menabung di bank dengan memperoleh bunga tabungan sebesar 10% pertahun. Dia pada awalnya menabung sebesar Rp750.000,00 yang akan diperhitungkan secara bunga majemuk. Jika uang Budi menjadi Rp1.098.075,00 maka Budi telah menabung selama (log1,1 = 0,0414; log1,098 = 0,0406; log7,5 =
0,8751)
A. 2
B. 3
C. 4
D. 5
E. 6

18. Jika persamaan kuadrat mx^2 – (3 + m)x + 4m = 0 tidak mempunyai akar real, maka nilai m yang memenuhi
A. m < -3/5 atau > 1
B. m < -5/3 atau > 1
C. m < -1 atau > 1
D. -3/5 < m < 1
E. -1 < m < 5/3

19. Misalkan α dan β adalah akar-akar persamaan 2x^2 - x – 5 = 0. Persamaan kuadrat baru yang akar akarnya 2α + 1 dan 2β + 1 yaitu
A. x^2 – 4x –21 = 0
B. x^2 – 4x –19 = 0
C. x^2 – 4x + 20 = 0
D. x^2 – 3x + 20 = 0
E. x^ 2 – 3x –8 = 0

20. Luas daerah parkir 1.760 m2. Luas rata-rata untuk mobil kecil 4 m2 dan mobil besar 20 m2. Daya tampung maksimum hanya 200 kendaraan. Biaya parkir mobil kecil Rp 1.000,00/jam dan mobil besar Rp 2.000,00/jam. Jika dalam satu jam terisi penuh dan tidak ada kendaraan pergi dan datang, maka hasil maksimum tempat parkir itu sebesar
A. Rp 176.000,00
B. Rp 200.000,00
C. Rp 260.000,00
D. Rp 300.000,00
E. Rp 340.000,00

21. Tentukan nilai a + b + x + y dari matriks-matriks dibawah ini :

matriks

Diketahui bahwa P = Q
A. 17
B. 16
C. 19
D. 18
E. 15

22. Nilai x yang memenuhi persamaan cos 2x + 7 sin x - 4 = 0 untuk -180° <= x <= 180° yaitu
A. 30° dan –30°
B. 60° dan –60°
C. 30° dan 150°
D. 60° dan 120°
E. 45° dan 135°

23. Diagram batang dibawah ini menunjukkan nilai ulangan matematika siswa kelas 12 IPA 3. Jumlah siswa yang memperoleh nilai lebih dari dari median yaitu

frekuensi

A. 2 orang
B. 6 orang
C. 8 orang
D. 10 orang
E. 12 orang

24. Sistem pertidaksamaan yang memenuhi daerah yang diarsir pada gambar dibawah ini yaitu

integral

25. Diberikan persamaan matriks seperti dibawah ini

matriks

Nilai x + 2y + z =
A. –4
B. –2
C. 2
D. 4
E. 8

26. Hitunglah hasil dibawah ini :

fungsi

27. Sebuah balok ABCD.EFGH berukuran AB = 12 cm, BC = 10 cm dan CG = 8 cm. Balok tersebut terbuat dari papan triplek seperti pada gambar dibawah ini

balok

Seekor semut S berada pada AB denang AS = 2 cm. Makanan M berada pada GH dengan GM = 2 cm. Lintasan perjalanan semut menuju makanan yang terpendek adalah
A. 2√34
B. 2√41
C. 16
D. 2√97
E. 20

28. Pepohonan yang tumbuh di pinggir jalan yang menaik. Kemiringan jalan dengan arah horizontal 17°. Jika matahari menyinari pohon besar dan memberikan bayangan 22 m (seperti pada gambar dibawah ini), maka tinggi pohon besar adalah :



A. 22 sin 73°
B. 22 cos 73°
C. 22 tan 73°
D. 22 cosec 17°
E. 22 sec 17°

29. Rute perjalanan dari kota A ke kota C melalui kota B seperti gambar berikut Jika seseorang melakukan perjalanan dari kota A ke kota C melalui kota B dan kembali ke kota A dengan menggunakan rute perjalanan berbeda, maka banyak cara yang mungkin dapat dilakukan yaitu

rute kota

A. 144
B. 240
C. 800
D. 14400
E. 28800

30. Dari hasil penilaian harian Matematika Peminatan disajikan pada tabel distribusi frekuensi dibawah ini

Nilai f
46-50 4
51-55 6
56-60 10
61-65 20
66-70 15
71-75 5

Kuartil bawah dari data tersebut yaitu
A. 56,75
B. 57,75
C. 58,00
D. 58,50
E. 59,00

31. Data berat badan siswa kelas XII SMA Negeri 7 disajikan pada histogram dibawah ini

diagram tabel

Ukuran berat badan siswa yang paling banyak yaitu
A. 62,50
B. 63,50
C. 63,75
D. 64,25
E. 64,50

32. Diketahui titik M(3, 4) adalah koordinat titik balik grafik fungsi kuadrat seperti pada gambar dibawah ini

kurva

Koordinat titik potong grafik fungsi dengan sumbu-X yaitu
A. (2, 0) dan (4, 0)
B. (2/3, 0) dan (5, 0)
C. (5, 0) dan (1, 0)
D. (1/2, 0) dan (4, 0)
E. (4, 0) dan (1, 0)

33. Jika x > 0 dan y > 0, maka nilai

logaritma

A. log 10xy
B. 3 log 10xy
C. 9 log 10xy
D. 3 + log 10xy
E. 9 + log 10xy

34. Jika diketahui a = 16, b = 27/8 dan c = 125, maka nilai

matriks

A.76/215
B.76/225
C.215/76
D.225/76
E.335/76

35. Dari 9 orang tenaga ahli yang terdiri dari 4 dokter, 3 guru dan 2 TNI akan dibentuk dua tim rehabilitasi bencana alam yang terdiri dari 4 orang. Jika setiap tim harus ada dokter, TNI dan guru, maka banyak cara penyusunan kedua tim yang mungkin terjadi yaitu
A. 36
B. 72
C. 144
D. 216
E. 288

36. Diketahui sebuah lingkaran melalui titik 0(0, 0), A(0, 8), dan B(6, 0). Persamaan garis singgung pada lingkaran tersebut di titik A yaitu
A. 3x + 4y -32 = 0
B. 3x - 4y + 32 = 0
C. 3x + 4y - 32 = 20
D. 4x + 3y - 32 = 0
E. 4x - 3y + 32 = 0

37. Jumlah semua bilangan ganjil antara 50 dan 100 adalah
A. 875
B. 975
C. 1275
D. 1425
E. 1875

38. Himpunan penyelesaian dari x + 2y = -3, y + 2z = 4, dan x + y + 2z = 5 adalah {(x,y,z)} . Nilai dari x + z yaitu
A. 5
B. 4
C. 1
D. -1
E. -2

39. Untuk membuat barang A diperlukan 6 jam pada mesin I dan 4 jam pada mesin II sedangkan membuat barang jenis B di perlukan 2 jam pada mesin I dan 8 jam pada mesin II. Kedua mesin tersebut setiap harinya masing-masing bekerja tidak lebih dari 18 jam. Jika setiap hari dibuat x buah barang A dan y buah barang B ,maka model matematika dari uraian tersebut yaitu

A. 2x + 3y 9; 4x + y 9; x0; y 0
B. 3x + 2y 9; 2x + 4y 9; x0; y 0
C. 3x + y 9; 2x + 4y 9; x0; y 0
D. 3x + y 9; 4x + 2y 9; x0; y 0
E. 4x + 3y 9; x + 2y 9; x0; y 0

40. Seorang petani menyemprotkan obat pembasmi hama pada tanamannya. Reaksi obat tersebut jam setelah disemprotkan dinyatakan dengan rumus f(t) = 15t 2 – t 3. Reaksi maksimum tercapai setelah

A. 3 jam
B. 5 jam
C. 10 jam
D. 15 jam
E. 30 jam

Kunci jawaban soal SMA

01.B
02.C
03.C
04.E
05.E
06.E
07.C
08.A
09.D
10.A
11.C
12.C
13.B
14.E
15.D
16.D
17.C
18.A
19.E
20.C
21.B
22.C
23.B
24.B
25.E
26.B
27.D
28.D
29.A
30.C
31.B
32.C
33.C
34.D
35.D
36.B
37.E
38.C
39.C
40.C

Lihat juga : Download Aplikasi Latihan TryOut UNBK 2019 SMA/SMK untuk PC dan Android

Sekian dari mimin mengenai Contoh Soal dan Jawaban UNBK dan USBN Matematika untuk SMA terbaru kali ini, semoga bisa membantu kalian dalam mempersiapkan diri. Mimin doakan kalian lulus dengan nilai yang memuaskan dan bisa meneruskan kuliah di perguruan tinggi idaman kalian. Amin!
Reza Harahap
Reza Harahap Reza Harahap adalah owner kosngosan. Suka belajar bisnis, finansial, ekonomi, pendidikan dan pekerjaan. Sembari membagikan ide usaha untuk entrepreneur. Blog ini berisi rencana bisnis, strategi investasi, persiapan keuangan dan lainnya