Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat Foto Instagramable Pakai HP

Bagaimana Cara Membuat Foto Instagramable Pakai HP? Instagram sudah menjadi salah satu platform media sosial berbasis visual yang paling populer saat ini. Banyak kaum milenial yang menghabiskan waktunya untuk berselancar maya, scrool dan menonton clip singkat dari instagram. Tidak hanya sebagai media hiburan juga, IG bisa dimanfaatkan untuk media bisnis online yang sangat menggiurkan, lho.

Nah kali ini kosngosan akan memberikan beberapa tips fotografi kepada kamu supaya foto dan video kamu di Instagram bisa terlihat instagramable, keren dan hasilnya bagus. Dengan demikian akan ada banyak orang yang menyukai foto dan videomu, sehingga akan berefek positif terhadap jumlah follower mu.

Mimin juga mau memberikan tips fotografi menggunakan kamera smartphone. Jadi kalian bisa mempraktekan juga dirumah, karena tidak semuanya pakai camera. Kamu bisa mempraktekkan nya langsung menggunakan kamera hp mu ya.


Cara Membuat Foto yang Instagramable

Cara Membuat Foto yang Instagramable

Kalian pastinya ingin mendapatkan follower yang banyak di Instagram bukan? Dan salah satu tips nya adalah memiliki kualitas foto atau video yang instagramable, artinya foto atau video kalian cocok untuk disajikan terhadap penikmat konten instagram.

Baca juga : Cara Membuat Video Slow Motion tanpa Aplikasi

Berikut adalah beberapa tips yang bisa kalian terapkan, silahkan dicoba :


1. Tentukan tempat, properti atau objek yang menarik


Hal pertama yang harus kamu pastikan sebelum memfoto atau memvideo suatu objek atau tempat atau lokasi adalah menentukan yang menarik dan unik. 

Tidak harus pergi jauh-jauh ke luar kota atau luar negeri, kamu bisa memanfaatkan berbagai spot seperti tempat parkir, halaman ilalang, bekas pertambangan, dan sebagainya.

Hal-hal menarik objek seperti mobil bekas yang sudah tua, barang-barang antik yang tidak terpakai lagi, suasana hujan, anak kecil yang bermain dan berbagai hal unik yang menurutmu bisa dia balikan menggunakan kamera HP secara cepat


2. Khusus Foto dan Video Tubuh, gunakan Outfit of the day (OOTD)


Tentunya isi dari feed Instagram jam yang kamu miliki juga harus menampilkan dirimu baik dalam bentuk foto atau video, bukan? Dan ini bisa kamu berikan berbagai sentuhan outfit of the day atau disingkat OOTD

Gunakan pakaian yang senada dan tentu saja yang lagi tren atau enak dipandang. Memakai pakaian yang fashionable tidak hanya berlaku bagi kalangan wanita saja tetapi juga para lelaki supaya foto-foto atau video di Instagram terlihat beda.

Coba cek kembali berbagai koleksi pakaian yang kamu simpan di lemari, siapa tahu ada beberapa pakaian yang jarang kamu pakai dan sangat cocok untuk dikombinasikan satu sama lain



3. Pakailah HP dengan lensa kamera berkualitas


Smartphone memang memiliki spesifikasi yang banyak, ada smartphone yang khusus untuk gaming, low end, high end, untuk keperluan baterai besar, tahan air dan kebutuhan photography.

Mimin kosngosan rekomendasikan pilihlah smartphone yang memang memiliki kelebihan dibidang kamera. Karena kamu akan menghasilkan foto dan video menggunakan kamera ini

Maka rekomendasi mimin memang harus yang punya dua lensa atau lebih seperti smartphone flagship saat ini, dan kita semua pastinya sepakat kalau produk keluaran apple yaitu iphone adalah juaranya, atau pakai google pixel juga keren.



4. Find a perfect lighting


Tips fotografi menggunakan smartphone supaya fotonya instagramable yang pertama adalah kamu harus mencari pencahayaan yang terbaik atau istilah bekennya "find a good lighting". Artinya kamu harus mencari cahaya yang bagus.

Sekarang ini kamu bisa cari waktu yang tepat supaya cahaya nya lagi bagus. Kamu bisa praktekin ini ketika suasana sunset pada jam 6 sore misalnya. Jadi mencari cahaya yang bagus kamu memfoto objek itu objek kamu harus terkena cahaya jadi gambarnya maksimal.

Artinya jangan membelakangi cahaya. Kalau membelakangi cahaya itu tuh harus ada konsep kalau kamu ambil gambarnya siluet jadi kan ada orang yang mengambil objek yang spotnya udah bagus tapi gara-gara dia membelakangi cahaya, jadi belakangnya putih, terlihat tidak jelas.

Find a good spot atau background. Kalau sekarang kamu lagi di outdoor kamu harus bisa cari spot yang bagus untuk kamu foto sesuai dengan alam yang sekarang kamu pergi. Cari background mana yang bagus yang bisa menghasilkan foto dengan konsep yang jelas

Nanti kamu bisa lihat hasilnya. Seperti ketika kamu pergi ke air terjun tapi yang kamu foto backgroundnya cuma daun doang.  

Sebenernya tidak salah salah, cuma sayang sekali bukan, seharusnya kamu bisa foto backgroundnya dengan bagus memanfaatkan air terjun misalnya.



5. Follow Rule of Third


Bagi kamu yang sudah mengetahui dasar dair photography, kamu harus tau Rule of Third. Rule of Third itu kamu mengambil objek itu pada titik yang memang ada.

Kalau misalkan kamu di kamera itu di grid, nah di smartphone ini kamu bisa mengaktifkan gridnya. Kamu bisa on-in gridnya 3 x 3, nah ini dia that's why dinamanin Rule of Third.

Karena ada 3 garis yang bisa kamu isi untuk objeknya, itu tidak salah selagi kamu follow Rule of Thirdnya. Tapi untuk foto instagrammable kamu harus 'Give Some Space' atau memberikan ruang  terhadap latar belakang. Jangan full semuanya objek fotonya.

Contohnya seperti Give Some Space itu adalah objek yang kamu foto itu diberi ruang ke bawah dikit lalu beri head space-nya itu lebih jauh. Kamu bisa membandingkan foto yang give some space sama yang tidak give some space.



6. Shoot straight


Jadi kalau kamu mau mengambil foto lurus-lurus aja, kecuali kamu photographer fashion yang memang editorial sekali, tapi kalau untuk instagrammable

Kamu lurus saja itu pasti akan maksimal fotonya dan menjadi lebih bagus.  Kamu bisa mengambil objek foto dengan lurus, jangan miring.


7. Gunakan Efek Alami dan Buatan


Tentu saja kamu tidak hanya melakukan pemotretan atau perekaman dengan memanfaatkan kondisi yang sebenarnya. Kamu bisa menambahkan efek alami seperti bayang-bayang, pemberian latar belakang dan sebagainya

Selain itu kamu juga bisa berkreasi dengan menggunakan software atau aplikasi pengolah visual seperti Adobe Illustrator, photoshop, Infinity Design dan lainnya untuk mengelola foto dan video yang telah kamu Jepret dari HP

Baca juga : Cara Buat Instagram jadi Blog Pribadi


Kata Penutup


Seorang content creator yang aktif di dunia selebgram, kamu juga harus menghasilkan berbagai objek foto yang menarik untuk follower mu, sehingga nantinya tidak hanya meningkatkan engagement, tetapi juga untuk menambah followers secara alami

Demikianlah pembahasan kita mengenai tip Mengambil Foto dan Video yang Instagramable pakai Smartphone kali ini, semoga bisa bermanfaat bagi sobat kosngosan.com yang ini jadi selebgram atau eksis di media sosial kepunyaan Facebook tersebut, jangan lupa share artikel ini juga ya ke teman teman sosmed mu
Reza Harahap
Reza Harahap Reza Harahap adalah owner kosngosan. Suka belajar bisnis, finansial, ekonomi, pendidikan dan pekerjaan. Sembari membagikan ide usaha untuk entrepreneur. Blog ini berisi rencana bisnis, strategi investasi, persiapan keuangan dan lainnya